Rabu, 04 Agustus 2010

Situs Berita Vs Situs Pornografi

Situs-situs dewasa yang memuat konten pornografi perlahan mulai ditinggalkan oleh para pengunjung internet. Survei yang dilakukan terhadap orang - orang Inggris menunjukkan bahwa orang-orang Inggris kini, lebih senang
menghabiskan waktu di situs-situs berita ketimbang situs dewasa. Data yang dikeluarkan United Kingdom Online Measurement Company (UKOM) menunjukkan, 2,8 persen waktu yang digunakan orang Inggris untuk berselancar di dunia maya digunakan untuk mencari informasi di portal-portal berita. Sedangkan untuk mengunjungi situs pornografi orang Inggris hanya menghabiskan sekira 2,7 persen waktunya.


Alex Burmaster dari UKOM mengatakan, sejak tiga tahun lalu, trafik situs pornografi mulai menurun. Demikian dilansir Telegraph. "Situs pornografi selalu tinggi, tapi kenyataannya kini berbeda, orang biasanya berpikir bahwa situs pornografi akan selalu dikunjungi orang, tapi sebenarnya situs tersebut tak sebesar yang dipikirkan banyak orang," kata Burmaster.


Studi yang dilakukan UKOM, juga menunjukkan bahwa orang Inggris  minimal berselancar di dunia maya setidaknya 24 jam sebulan. "Waktu yang dihabiskan untuk berselancar di dunia maya terus meningkat sekira 65 persen sejak tiga tahun lalu, rata-rata netter menghabiskan waktu 22 jam 15 menit untuk online sebulan," papar Burmaster. Situs yang paling banyak dikunjungi, pengguna internet di Inggris adalah situs-situs jejaring sosial. "22,7 persen waktu berselancar di internet digunakan untuk mengunjungi situs jejaring sosial," ujar Burmaster. (ugo-Stefanus Yugo Hindarto-modf.)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar