Minggu, 04 Juli 2010

Google Hilangkan http://

Chrome terbaru milik Google tidak lagi menampilkan http:// di kotak alamat. Http adalah bagian penting alamat internet meskipun aplikasi jejalah tidak butuh elemen itu. Alasan di balik perubahan ini adalah bahwa skema URL
(Uniform Resource Locator) menopang arti yang tidak signifikan bagi sebagian besar orang yang menggunakan aplikasi jelajah web. Diperkirakan hanya masalah waktu saja sebelum pengembang aplikasi jelajah mulai menghapus potongan jejak web tersebut.


Baru-baru ini Sir Tim Berners-Lee, pencipta World Wide Web menyesal bahwa tanda “//” dalam sebuah alamat web sebenarnya tidak dibutuhkan. Dia mengatakan bisa saja dia dengan mudah mendesain URL yang tidak ada dua garis miring, dan menjadi ide yang sangat bagus.


Dia mengakui bahwa ketika menciptakan web hampir 20 tahun lalu, dia tidak memiliki ide bahwa garis miring dalam setiap alamat web dapat membuang waktu dalam jumlah besar. Dengan evolusi Web 3.0, dua buah garis miring itu akan hilang. Selain http saat ini ada tanda ftp (file transfer protocol), https (hypertext transfer protocol secure), dan VoIP (voice over Internet protocol). [ito- Syamsudin Prasetyo-modf.]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar