Orang kini banyak yang berselanjar di internet hanya untuk menghabiskan waktu, dan jumlahnya pun kian membengkak, ungkap sebuah penelitian terbaru. Sebuah laporan dari Pew Research Center's Internet & American Life Project
menemukan bahwa sekira 53 persen usia dewasa muda 18 hingga 29 tahun berselancar di internet tanpa alasan yang jelas, atau hanya ingin bersenang-senang saja. Sementara 81 persen orang-orang mengaku melakukan hal tersebut secara berkala. Studi ini dilakukan di 2.260 orang di atas usia 18 tahun. Lalu sekira 58 persen dari semua orang dewasa mengatakan bahwa mereka mengaku menggunakan internet dengan cara ini.
Hasil temuan ini juga menyatakan bahwa internet kini telah menjadi salah satu aktivitas terbesar untuk menghabiskan waktu. "Hal inilah yang memberitahu bahwa kini penggunaan internet telah mendarah daging di kehidupan masyarakat," ujar pimpinan penelitian ini, Lee Rainie. Meskipun begitu, studi ini tidak menanyakan ke responden mengenai bagaimana mereka menghabiskan waktu mereka di internet. [mor-inilah-modf.]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar