Minggu, 25 Oktober 2009
Seagate rilis Hard Drive penuh Virus
Sekitar 1800 hard drive eksternal buatan Seagate terinfeksi virus yang mengirimkan informasi pribadi ke sebuah server di China. Untuk para maniak game, sebaiknya berhati-hati. JIKA ANDA membeli salah satu hard drive Seagate Maxtor Basic, sebaiknya diperiksa terlebih dahulu, kemungkinan terdapat virus di dalamnya, khususnya Anda yang gemar main game. Seagate memperingatkan sejumlah hard drive Maxtor Basic Personal Storage 3200 yang baru saja dikapalkan terdapat virus Win32.AutoRun.ah, sebuah virus yang tugasnya mencari password para gamer yang sedang bermain game secara online dan kemudian mengirimkan password tersebut ke sebuah server di Cina. Seagate juga menambahkan hanya hard drive yang dibeli sejak Agustus 2007 yang terkena infeksi ini. Seagate menyalahkan sebuah pabrik perakitan dari China (Seagate tidak menyebutkan namanya) yang merakit hard drive Maxtor. Seagate telah belajar dari pengalaman, di mana ketika itu vendor antivirus Kaspersky telah merilis laporan bahwa hard drive Maxtor Basic yang telah dijual beberapa bulan lalu di Belanda dan Taiwan terdapat virus berbahaya. Harian Taipei Times juga melaporkan bahwa distributor Seagate dari Taiwan, Xander International telah menemukan sekitar 1800 hard drive Maxtor Basic 500 GB telah terinfeksi virus. Semua hard drive tersebut rakitan Thailand. Sebagai solusi kepada penggunanya, Seagate menawarkan software antivirus Kaspersky dengan lisensi trial selama 60 hari. Cara kerja virus berbahaya ini dengan men-scan hard drive untuk mencari informasi password dan data pribadi lainnya di game World of Warcraft dan juga beberapa game online dari China seperti QQ, WSGame, dan AskTao.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar